Kasatlantas Polres Lebak Gelar Operasi Zebra Maung Tahun 2024 Hari Terakhir di Kawasan Alun-alun

Lantas15 Dilihat
banner 728x90

Lebak, polsekmalingping.com

Polres Lebak menggelar Operasi Zebra Maung 2024 yang dimulai minggu, 27 Oktober 2024, dengan fokus utama di jl. Multatuli dan kawasan Alun-alun rangkasbitung. Operasi ini dimulai pukul 07.30 WIB dan berlangsung hingga selesai.

Operasi Zebra Maung kali ini bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan pengguna kendaraan roda dua (R2) dan roda empat (R4) terhadap peraturan lalu lintas, sekaligus mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas) di wilayah hukum Polres Lebak.

Personel Kunci dalam Operasi ini melibatkan beberapa personel utama Satlantas Polres Lebak, antara lain: AKP Muhammad Hafidz, S.T., S.H., M.A. – Kasat Lantas Polres Lebak, IPTU Deni Iskandar – Kaurbinops Satlantas Polres Lebak, IPTU Burhanudin Surya Muhammad, S.I.K. – Kanit Regident Satlantas Polres Lebak, IPDA Asep Supriyadi, S.H. – Kanit Turjagwali Satlantas Polres Lebak, IPDA Indra Marsiadi – Kanit Kamsel Satlantas Polres Lebak, dan IPDA Aris Setyawan, S.H. – Kanit Gakkum Satlantas Polres Lebak.

READ  Jelang Operasi Ketupat 2025, Gunakan Alat Ukur Kebisingan, Satlantas Polres Lebak Berhasil Sita 10 Knalpot Tidak Sesuai Spektek

Tingkatkan Disiplin Lalu Lintas untuk Keselamatan Bersama Dengan edukasi yang terus digencarkan, Polres Lebak berharap kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menaati rambu dan aturan lalu lintas semakin meningkat. Polres Lebak juga mengajak masyarakat untuk terus berdisiplin dalam berlalu lintas demi mewujudkan jalan raya yang aman dan tertib.

Mari bersama-sama kita wujudkan budaya lalu lintas yang aman dan tertib dalam Operasi Zebra Maung 2024!. (HUMAS/AL)

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *