Kanit Turjagwali Satlantas Polres Lebak Laksanakan Penindakan Truk Yang Parkir di Bahu Jalan, di Kawasan Tugu Angklung

Lantas6 Dilihat
banner 728x90

LEBAK, – Guna mencegah terjadinya kecelakaan dan untuk meningkatkan keselamatan, Satlantas Polres Lebak melaksanakan operasi penindakan terhadap truk yang parkir di bahu jalan di Kawasan Tugu Angklung.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keselamatan dan kelancaran lalu lintas di wilayah tersebut.dan mencegah terjadinya kesemrawutan lalulintas. Senin, (3/2/2025).

Tujuan Penindakan ini merupakan upaya Satlantas Polres Lebak dalam menurunkan angka kecelakaan, dan ketertiban berlalu lintas diantaranya:
1. Meningkatkan keselamatan lalu lintas dengan mengurangi risiko kecelakaan.
2. Mengurangi kemacetan lalu lintas yang disebabkan oleh parkir liar.
3. Meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya mematuhi aturan lalu lintas.

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Herfio Zaki S.I.K.,M.H., Melalui Kasatlantas Polres Lebak AKP. Muhammad Hafizh S.T.,S.H.,M.A., membenarkan adanya kegiatan yang dilaksanakan oleh Kanit Turjawali tersebut.
“Ya, Benar. Malam ini Senin tanggal 3/2/2025, tepatnya pada pukul 20:30 wib sampai dengan selesai.  Ipda Asep Supriadi SH Kanit Turjagwali, melaksanakan kegiatan penindakan terhadap truk yang berhenti di bahu jalan, yang berlokasi di tugu angklung,” terang Hafizh.

READ  Cegah Kecelakaan Angkutan Barang, Satlantas Polres Lebak dan Dishub Lebak Gelar Operasi Kendaraan Over Dimensi Overload

Ipda Asep Supriadi SH Kanit Turjagwali Satlantas Polres Lebak Polda Banten, melakukan pengecekan, dan penindakan terhadap truk, yang parkir di bahu jalan di Kawasan Tugu Angklung. Truk yang ditemukan parkir di bahu jalan akan dikenakan sanksi sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Kasatlantas Polres Lebak menghimbau kepada masyarakat, untuk mematuhi aturan lalu lintas, dan tidak memarkir kendaraan di bahu jalan. “Dengan mematuhi aturan lalu lintas, kita dapat meningkatkan keselamatan dan kelancaran lalu lintas di wilayah kita,” pungkas Hafizh. (Humas/AL).

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *