Bhabinkamtibmas Polsek Cileles Polres Lebak Laksanakan kunjungi warga Cileles, sampaikan pesan Kamtibmas

banner 728x90

Lebak – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), anggota Polsek Cileles, Polres Lebak, melaksanakan kegiatan sambang dan patroli dialogis di wilayah hukum Kecamatan Cileles. Senin (10/02/2025)

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat komunikasi antara kepolisian dan masyarakat serta mengantisipasi potensi gangguan keamanan. Dalam kesempatan tersebut, petugas juga menyampaikan pesan Kamtibmas kepada warga agar tetap waspada terhadap tindak kriminalitas dan menjaga lingkungan sekitar tetap aman dan kondusif.

 

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Herfio Zaki, S.I.K., M.H melalui Kapolsek Cileles AKP Dadan Jumhana mengatakan mengungkapkan bahwa patroli dialogis ini merupakan bagian dari strategi kepolisian dalam menciptakan rasa aman di tengah masyarakat.

READ  Anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Giat Sambang Ke Kader Posyandu Kampung Catihan

 

“Kami ingin masyarakat merasa nyaman dan terlindungi. Dengan adanya patroli ini, diharapkan dapat mencegah tindak kejahatan serta mempererat hubungan antara polisi dan warga,” ujar Kapolsek.

 

Masyarakat yang ditemui dalam patroli ini menyambut baik kehadiran polisi di lingkungan mereka. Mereka berharap kegiatan seperti ini terus dilakukan guna menjaga keamanan dan ketertiban di Kecamatan Cileles.

Dengan adanya kegiatan sambang dan patroli dialogis ini, Polsek Cileles berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat serta menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Kecamatan Cileles.

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *