Jalin Sinergitas dengan Masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Cileles Sambangi Tokoh Agama di Desa Cileles

banner 728x90

Lebak,– Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat serta menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Cileles, Polres Lebak, melaksanakan sambang ke salah satu tokoh agama di Desa Cileles, Kecamatan Cileles, Kabupaten Lebak. Kamis (13/02/2025)

Kegiatan ini bertujuan untuk membangun komunikasi yang baik antara kepolisian dan para tokoh agama sebagai mitra dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan mengajak para tokoh agama untuk bersama-sama menjaga kerukunan antarwarga.

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Herfio Zaki, S.I.K., M.H melalui Kapolsek Cileles AKP Dadan Jumhana mengatakan “Kami berharap tokoh agama dapat berperan aktif dalam memberikan pemahaman kepada masyarakat agar selalu menjaga persatuan, menghindari berita hoaks, dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban,” ujar Kapolsek Polsek Cileles.

READ  Kapolsek Panggarangan Polres Lebak, bersama Anggota Laksanakan Giat Subuh Keliling Di Mesjid AL-ITIHAD Desa Situregen

Tokoh agama yang disambangi menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas dan menyatakan siap bersinergi dengan kepolisian dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

Dengan kegiatan ini, diharapkan semakin terjalin kedekatan antara kepolisian dan masyarakat, sehingga kerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban dapat terus ditingkatkan. Polsek Cileles berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat demi menciptakan situasi yang aman dan damai.

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *