Kapolsek Bojongmanik Polres Lebak Hadiri Acara Penyampaian Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (LPPDES) T.A 2024 Kecamatan Bojongmanik

Humas0 Dilihat
banner 728x90

Lebak, – Guna Jalin silaturahmi dan Sinergitas, serta Ciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan Kondusip, Kapolsek Bojongmanik Polres Lebak, hadiri undangan giat rapat LPPDes (Penyampaian Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Desa) oleh Kepala Desa Se-Kecamatan Bojongmanik kepada Camat Kecamatan Bojongmanik di Aula Kantor Kecamatan Bojongmanik Kabupaten Lebak, Banten. Selasa (15/04/2025)

Dalam kegiatan tersebut antara dihadiri oleh :
H.Ujang Suhariman Sos Map (Camat Bojongmanik), IPTU M.Agus (Kapolsek Bojongmanik), Bripka Winda Supriyadi Kanit Binmas, Sertu Asep Rustaja( Bhabinsa), Para Kepala Desa Se-Kecamatan Bojongmanik, Para Prades dan ketua BPD Se kecamatan Bojongmanik

Kapolres Lebak AKBP Herfio Zaki melalui Kapolsek Bojongmanik IPTU M.Agus. mengatakan “Hari ini Selasa tanggal 15 April 2024 jam 09.00 Wib,
Pemerintahan Kecamatan Bojongmanik melaksanakan Ekpos dan Penyampaian Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (LPPDes), tahun Anggaran 2024 oleh masing-masing Kepala desa sebagai pertanggung jawaban Kepala Desa Kepada Bupati Lebak melalui Camat Bojongmanik,
bertempat di Aula kantor kecamatan Bojongmanik Kabupaten Lebak, Banten.” Ucapnya.

READ  Bhabinkamtibmas Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Sambangi Karyawan Indomaret

Selain itu Kapolsek juga mengucapkan terimakasih atas keberhasilan dan kebersamaannya seluruh elemen dan tidak ada gangguan Kamtibmas khususnya di wilayah kecamatan Bojongmanik.

Kapolsek Bojongmanik juga menambahkan, agar diwilayah/lingkungannya masing-masing, bersama-sama selalu menjaga keamanan di lingkungannya masing-masing, dan selalu melaksanakan giat ataupun jadwal ronda di Pos-pos Kamling yang ada di Desanya masing-masing.

Apabila ada sesuatu yang mencurigakan/menonjol ataupun masalah di Desanya masing-masing, segera menghubungi Polisi setempat atau menghubungi Bhabinkamtibmas di Desa tersebut.” Tutup Kapolsek Bojongmanik.

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *